UPT PKPP Menyelenggarakan Pelatihan Pembuatan dan Editing Video Promosi untuk Mahasiswa Wirausaha dan Pelaku UMKM

UPT PKPP membuka kesempatan dan memberikan fasilitasi untuk mahasiswa wirausaha dan pelaku UMKM di sekitar Untidar untuk mencoba mendapatkan ilmu dan praktik langsung dengan narasumber yang di hadirkan, dalam pembuatan video promosi produknya masing – masing. Strategi dengan menggunakan Digital Marketing/ Market Place sangatlah penting, karena di Revolusi Indistri 4.0 ini semua memanfaatkan Gadget untuk mendapatkan semua kebutuhan yang diperlukan.

maka dari itu semua pelaku usaha di tuntut untuk bisa memanfaatkan media – media yang ada untuk mempromosikan usahanya, maka dari itu pelaku usaha harus memiliki stok foto dan video usahanya sebanyak mungkin , dengan usaha ini akan membuka minat dan membuka jaringan konsumen yang lebih luas, tidak hanya di lingkungan atau daerahnya saja, namun bisa konsumen dari daerah lain dan bahkan bisa dari negara lain. Hal inilah yang menjadi dasar Unit Pelaksana Teknis Pengembangan Kewirausahaan dan Pembangunan Pedesaan (UPT PKPP) UNTIDAR mengadakan Pelatihan Praktik Pembuatan dan Editing Video Promosi Produk Bagi Mahasiswa dan Pelaku UMKM di sekitar Untidar,

Pelatihan dilaksanakan di Ruang 03.3.04 dan 03.3.05 Gedung Fakultas Teknik 3, Jumat, 22 Oktober 2021, dengan memperhatikan protokol kesehatan yang ketat.

Kegiatan dimulai mulai pukul 08.00 WIB s.d. 15.00 WIB, menghadirkan pemateri Ahmad Nur Fauzi (Praktisi Editing Video Produk) dan Naufal Luthfi Albaihaqi (Praktisi Videografi). dengan peserta mahasiswa wirausaha dari KBMI, KIBM, PKM dan Mahasiswa Wirausaha di luar penerima hibah kementerian atau universitas, serta pelaku usaha di lingkungan Untidar, ada dari pelaku usaha bandeng presto, sambal, abon lele, kos- kosan dan masih banyak klaster lainnya.

UPT PKPP memiliki target utama dalam menyelenggarakan program/ kegiatan senantiasa berorientasi dengan Indikator Kinerja Utama untuk meralisasikannya dengan memberikan fasilitasi pelatihan, pendampingan, pengurusan legalitas usaha. UPT PKPP bekerjasama dengan pelaku wirausaha magelang, dan praktisi yang mendukung dalam pengembangan usaha yang ke arah market place/ digital marketing. semua ini dilakukan untuk mendukung dalam merealisasikan wirausaha mahasiswa yang kontinyu da pelaku UMKM yang berkembang dari hal marketingnya.

Penulis : UPTPKPP/TAV

Webinar Kearsipan Forsipagama 2021 untuk Tendik UPT PKPP

Dalam rangka peningkatan kompetensi dan kualitas pegawai di Unit Pelaksana Teknis Pengembangan Kewirausahaan dan Pembangunan Pedesaan Universitas Tidar, Kepala UPT PKPP Merekomendasikan 3 staf Tendiknya untuk mengikuti Webinar Kearsipan yang diselenggarakan oleh Arsip UGM yaitu Forsipagama UGM yang juga memiliki reputasi yang sangat baik di bidang kearsipan.

Webinar ini dilaksanakan secara daring melalui zoom meeting pada Rabu, 13 Oktober 2021. Tema yang diangkat adalah “Digital Archive & Outreach”. Webinar dengan narasumber berasal dari Salah satu Anggota kearsipan Teladan, ada dari Dosen Pascasarjana UGM, ada juga dari Kepala Arsip Digital CNN Indonesia.

Materi pertama “Arsip Digital : Perspektif Pengelolaan dan Tantangan” disampaikan oleh Ida F Priyanto. Materi kedua “Archival Outreach di Arsip UGM oleh Herman Setyawan. Materi ketiga “Pengarsipan Konten Digital pada Ekosistem Data Besar” oleh Yogi Hartono. Kegiatan ini diselenggarakan sebagai upaya Arsip yang ada di UPT PKPP untuk memberikan wawasan dan keilmuan pada setiap Tenaga Kependidikan dikarenakan memiliki tanggung jawab masing – masing dalam mengarsipkan suatu kegiatan.

 

PENULIS : UPTPKPP/TAV

Penyusunan Renstra UPT PKPP

UPT PKPP Menyelenggarakan rapat penyusunan renstra ke IV, kegiatan ini di selenggarakan untuk mengakomodir masukkan, saran dari stakeholders.

Renstra dalam sebuah unit merupakan strategi dalam pencapaian suatu program yang dilaksanakan secara terstruktur. Melakukan perencanaan yang strategis jauh lebih efektif dan efisien dengan adanya Renstra ini kedepan, disamping itu kita akan menangkap kebutuhan – kebutuhan yang di butuhkan oleh para stakeholders terkait dengan UPT PKPP. Hal inilah yang melatarbelakangi Unit Pelaksana Teknis Pengembangan Kewirausahaan dan Pembangunan Pedesaan (UPT PKPP) UNTIDAR mengadakan rapat Penyusunan Renstra UPT PKPP, yang merupakan kelanjutan dari rapat – rapat sebelumnya.

 

Kegiatan ini bertujuan memberikan fasilitasi dalam mendengar masukkan dan aspirasi dari Wakil Dekan Akademik, Gugus Akademik, Mahasiswa Wirusaha, Pelaku UMKM di sekitar Kampus Untidar. Rapat dilaksanakan di Ruang A4.A3 Gedung Fakultas Ekonomi, Jumat, (12/10/2021) dengan memperhatikan protokol kesehatan yang ketat. Acara dibuka oleh Dra. Lucia Rita Indrawati, M.Si. Dalam sambutannya Dra. Lucia Rita Indrawati menyampaikan perlunya penyusunan Renstra ini dikarenakan selama ini UPT PKPP, selama berdiri belum memiliki Rencana Strategis baik jangka pendek, jangka menengah dan panjang. “Untuk itu kami mengadakan kegiatan ini sebagai salah satu jalan kami menyusun Renstra yang bisa berdaya guna kedepan”, katanya.

Acara dimulai mulai pukul 08.00 s.d. 15.00 WIB,

UPT PKPP kedepan memiliki harapan besar bisa menjadi unit pelaksana teknis yang tidak hanya mendukung dalam segi pencapaian indikator kinerja utama, namun lebih dari itu UPT PKPP bisa menjadi tempat pencetak lulusan Untidar yang memiliki usaha, berjalan secara kontinyu dan membuka lapangan – lapangan kerja baru.

PENULIS : UPTPKPP/TAV

Rapat UPT PKPP Terkait Renstra 2020 – 2024

Rapat Penyusunan Renstra UPT 2020 – 2024

Dilaksanakan :

Kamis 24 Juin 2021

Gedung F.E Lt 3,5. Ruang A.4.A.3

Peserta Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni, Kepala UPT, Staf Pendukung Tim Dosen UPT, Tendik UPT.

Rapat UPT ini mengakomidir untuk koordinasi dalam penyusunan Renstra UPT PKPP yang akan dijadikan sebagai sumber dalam penentuan program – program yang akan dilaksanakan di tahun mendatang. dan koordinasi terkait penyusunan isian – isian pada setiap BAB yang telah disusun sebelumnya oleh tim.

dari hal diatas UPT PKPP mendaptkan masukkan, arahan dari salah satu pimpinan universitas terkait hasil kemajuan dalam penyusunan Renstra UPT PKPP dan menindaklanjuti untuk di rapatkan pada rapat kedua.

pada rapat ini juga diakomodir untuk diskusi antar peserta rapat dan saling menanggapi masukan dan arahan yang disampaikan baik dari Pimpinan maupun Staf Pendukung Tim Dosen dan Tendik

Rapat Internal UPT PKPP

Rapat Internal UPT PKPP

Dilaksanakan :

Rabu 7 Juli 2021

Zoom Cloud Meeting UPT TIK

Peserta Kepala UPT, Staf Pendukung Tim Dosen UPT, Tendik UPT.

Rapat UPT ini mengakomidir untuk koordinasi dalam penyesuaian program yang akan dilaksanakan dari bulan Juli s.d Desember 2021. dan koordinasi terkait penyesuaian program di masa pandemi ini dengan memperhatikan Surat Edaran dari mulai Pemerintah pusat, Provinsi, Pemerintah Kota Magelang dengan adanya Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat Darurat (PPKM Darurat).

dengan adanya edaran tersebut UPT diharapkan dalam berkegiatan memperhatikan dan menyesuaikan, dikarenakan kegiatan UPT PKPP sangat erat bersinggungan dengan mahasiswa dan masyarakat.

pada rapat ini juga diakomodir untuk diskusi antar peserta rapat dan saling menanggapi masukan dan arahan yang disampaikan baik dari Pimpinan maupun Staf Pendukung Tim Dosen dan Tendik

Pendampingan Desa Wisata Rintisan Ngargogondo, Borobudur Batch II

PELATIHAN DAN PRAKTIK PROMOSI TERINTEGRASI ANTAR PENGELOLA OBJEK WISATA SERTA PELATIHAN PEMBUATAN PEMASARAN PAKET-PAKET WISATA YANG KOMPETITIF