Kompetisi Desain Kemasan dan Label Produk Mahasiswa Untidar

Program kegiatan yang di selenggarakan oleh UPA PKW Universitas Tidar “Kompetisi Desain Kemasan dan Label Produk mahasiswa wirausaha” yang dilaksanakan pada 19 Mei 2023. Kegiatan ini merupakan lanjutan kegiatan sebelumnya yaitu pelatihan fotografi produk. Dalam sambutannya kepala UPA PKW (Ibu Dra. Lucia Rita Indrawati, M.Si) berharap semoga kegiatan ini bisa bermanfaat semaksimal mungkin dan para peserta bisa membagikan ilmunya ke teman-temannnya. Dengan menghadirkan dua narasumber Muhammad Fahmi Syarief (Dinas Komunikasi Informatika dan Statistik Kota Magelang) dan Mohammad Gondo Kuswanto (Komisaris PT. Yogyakartas Mega Grafika).

Sebelum acara kompetisi di mulai, narasumber memberikan sedikit pemaparan materi  Muhammad Fahmi memberikan materi tentang “Pembelajaran Membuat Desain Kemasan”, Sedangkan Mohammad Gondo Kuswanto sendiri memberikan materi tentang “Mengenal pentingnya sebuah kemasan produk mahasiswa wirausaha”. Kompetisi di laksanakan dengan para mahasiswa mempresentasikan hasil karya nya di depan para juri dan juga peserta lainnya. Untuk pengumuman pemenangnya akan di umumkan bersamaan dengan acara EXPO dan Kompetisi Wirausaha Tingkat Nasional yang akan dilaksanakan pada 10-11 Juni 2023 di Universitas Tidar.

Dengan mengikuti kompetisi ini diharapkan para mahasiswa wirausaha bisa terus mengembangkan usahanya dan juga ilmu yang di dapatkan bisa bermanfaat kedepannya.