UPT PKPP Menyelenggarakan Pelatihan Pembuatan dan Editing Video Promosi untuk Mahasiswa Wirausaha dan Pelaku UMKM
UPT PKPP membuka kesempatan dan memberikan fasilitasi untuk mahasiswa wirausaha dan pelaku UMKM di sekitar Untidar untuk mencoba mendapatkan ilmu dan praktik langsung dengan narasumber yang di hadirkan, dalam pembuatan video promosi produknya masing – masing. Strategi dengan menggunakan Digital Marketing/ Market Place sangatlah penting, karena di Revolusi Indistri 4.0 ini semua memanfaatkan Gadget untuk mendapatkan semua kebutuhan yang diperlukan.
maka dari itu semua pelaku usaha di tuntut untuk bisa memanfaatkan media – media yang ada untuk mempromosikan usahanya, maka dari itu pelaku usaha harus memiliki stok foto dan video usahanya sebanyak mungkin , dengan usaha ini akan membuka minat dan membuka jaringan konsumen yang lebih luas, tidak hanya di lingkungan atau daerahnya saja, namun bisa konsumen dari daerah lain dan bahkan bisa dari negara lain. Hal inilah yang menjadi dasar Unit Pelaksana Teknis Pengembangan Kewirausahaan dan Pembangunan Pedesaan (UPT PKPP) UNTIDAR mengadakan Pelatihan Praktik Pembuatan dan Editing Video Promosi Produk Bagi Mahasiswa dan Pelaku UMKM di sekitar Untidar,
Pelatihan dilaksanakan di Ruang 03.3.04 dan 03.3.05 Gedung Fakultas Teknik 3, Jumat, 22 Oktober 2021, dengan memperhatikan protokol kesehatan yang ketat.
Kegiatan dimulai mulai pukul 08.00 WIB s.d. 15.00 WIB, menghadirkan pemateri Ahmad Nur Fauzi (Praktisi Editing Video Produk) dan Naufal Luthfi Albaihaqi (Praktisi Videografi). dengan peserta mahasiswa wirausaha dari KBMI, KIBM, PKM dan Mahasiswa Wirausaha di luar penerima hibah kementerian atau universitas, serta pelaku usaha di lingkungan Untidar, ada dari pelaku usaha bandeng presto, sambal, abon lele, kos- kosan dan masih banyak klaster lainnya.
UPT PKPP memiliki target utama dalam menyelenggarakan program/ kegiatan senantiasa berorientasi dengan Indikator Kinerja Utama untuk meralisasikannya dengan memberikan fasilitasi pelatihan, pendampingan, pengurusan legalitas usaha. UPT PKPP bekerjasama dengan pelaku wirausaha magelang, dan praktisi yang mendukung dalam pengembangan usaha yang ke arah market place/ digital marketing. semua ini dilakukan untuk mendukung dalam merealisasikan wirausaha mahasiswa yang kontinyu da pelaku UMKM yang berkembang dari hal marketingnya.
Penulis : UPTPKPP/TAV
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!